Yayasan Dharmasastra Manikgeni

Kantor Pusat: Jalan Pulau Belitung Gg. II No. 3 - Desa Pedungan - Denpasar BALI 80222. Hp/WA 0819 9937 1441. Diterbitkan oleh: Yayasan Dharmasastra Manikgeni. Terbit bulanan. Eceran di Bali Rp 20.000,- Pelanggan Pos di Bali Rp 22.000,- Pelanggan Pos di Luar Bali Rp 26.000,- Tersedia versi PDF Rp 15.000/edisi WA ke 0819 3180 0228

Selasa, 01 November 2011

Umat Hindu Malang Membangun Diri Mohon Dukungan Dana untuk Pengembangan Pesraman

Dari segi kuantitas jumlah umat Hindu di Kabupaten Malang, kurang lebih 23.871 orang (survey tahun 2006). Persebaran umat Hindu di kawasan Kabupaten Malang umumnya berpola enclaves atau mengantong di antara umat heterogen. Kantong-kantong umat Hindu di Kabupaten Malang adalah di daerah Wagir, Pakisaji, Ngajum, Kalipare, Ampelgading, Kasembon, Singosari.
Dari segi sosial ekonomi, secara umum sebagian besar umat Hindu di Kabupaten Malang masih hidup secara sederhana dan bekerja di sektor pertanian, sebagian kecil telah memasuki sektor modern, seperti sektor birokrasi, militer, pendidikan dan swasta. Tingkat pendidikan dari umat Hindu rata-rata ialah SD.

Aktivitas kerohanian Hindu di Kabupaten Malang didukung oleh sarana prasarana spiritual, yaitu Pura dan Sanggar Pamujaan yang jumlahnya mencapai kurang lebih 50 bagunan pura dan sanggar. Dengan kondisi fisik bangunan rata-rata masih memerlukan pemeliharaan. Sedangkan aktivitas pendidikan Hindu secara formal ditunjang oleh keberadaan 5 TK, 2 SMP dan 1 SMA yang berbasis Hindu. Untuk pendidikan informal ditunjang dengan kegiatan pasraman di kantong-kantong umat Hindu.

Sementara itu, sebagaimana diketahui, bahwa pembentukan karakter seseorang yang berwawasan global dan berkepribadian lokal bisa dilakukan melalui pendidikan yang berjenjang, berkualitas, berkelanjutan. Dengan pendidikan seseorang mendapatkan pengetahuan dan wawasan yang luas. Pendidikan bisa didapatkan melalui lembaga pendidikan formal, informal dan nonformal. Kualitas manajemen lembaga pendidikan sangat mempengaruhi kualitas pendidikan yang diberikan. Tersedianya fasilitas yang memadai juga bisa memberikan nilai tambah terhadap kualitas pendidikan yang diberikan.

Pasraman Dharma Widya
Pembentukan Pasraman Dharma Widya dimotori oleh sekelompok generasi muda Hindu Desa Jedong yang independent dan mempunyai kepedulian terhadap perkembangan dan peningkatan kualitas SDM (Sumber Daya Manusia) Hindu serta keinginan untuk berbuat yang nyata dan bermanfaat bagi sesama.

Akhirnya generasi muda Hindu Desa Jedong ini membentuk sebuah wadah yang bisa mewadahi lembaga pendidikan Hindu nonformal dalam bentuk perkumpulan Dharma Siddhi Group. Lembaga yang dimaksud adalah lembaga yang memberikan layanan pembinaan pendidikan Hindu berupa Pasraman. Setelah melakukan rapat koordinasi dan sosialisasi akhirnya disepakati sebuah nama untuk pasraman yang ada di Desa Jedong. Nama pasraman tersebut adalah Pasraman Dharma Widya.

Adapun makna dari Pasraman Dharma Widya adalah: Kata “Pasraman “ berasal dari kata “Asrama” (sering ditulis dan dibaca ashram) yang artinya tempat berlangsungnya proses belajar mengajar atau pendidikan. Kata Asrama mendapat awalan “pa” dan akhiran “an”, di dalam bahasa Jawa Kuno dan Bali berarti tempat berlangsungnya pendidikan, yang maknanya sama dengan kata Ashram di atas. Pendidikan Pasraman menekankan pada disiplin diri, pengembangan pemikiran mulia dan sifat – sifat rajin, suka bekerja keras, pengekangan hawa nafsu dan gemar menolong orang lain.

Konsep Pasraman diadopsi dari sistem pendidikan Hindu jaman dahulu di India sebagaimana disuratkan dalam kitap suci Veda. Sistem ashram menggambarkan hubungan yang akrab antara para guru (acarya) dengan para siswanya (sisyanya), bagaikan dalam keluarga, oleh karena itu sistem ini dikenal pula dengan nama sistem pendidikan “gurukula”. Proses pendidikan Pasraman itu masih tetap berlangsung sampai saat ini dikenal pula dengan istilah lainnya yakni Sampradaya atau Parampara, yang di Jawa dan Bali dikenal dengan istilah Padepokan atau Aguron – guron. Kata Dharma mempunyai arti kebenaran dan kewajiban. Sedangkan kata Widya mempunyai arti ilmu pengetahuan suci. Jadi Pasraman Dharma Widya mempunyai makna tempat mendidik dan mendapatkan ilmu pengetahuan suci berdasarkan Dharma.

Pasraman Dharma Widya diresmikan oleh Bapak Sujud Pribadi selaku Bupati Malang, Bapak Agus Supriyono selaku Pembimas Hindu Propinsi Jawa Timur dan Bapak Ida Bagus Suardika selaku Ketua PHDI Kabupaten Malang pada tanggal 25 Oktober 2007.

Untuk menjalankan aktifitasnya, Pasraman Dharma Widya memiliki 9 orang dewan guru yang mengajar berbagai mata pelajaran, seperti, Agama Hindu, Moderator dan Dharma Wacana, Bahasa Inggris, Bahasa Sanskerta, Karawitan, Upakara, Pengkajian Weda, Mantra, Bahasa Jawa, dan lain-lain.

Sehubungan dengan semakin meningkatnya kebutuhan, mengingat Pesraman ini kini mendidik takkurang dari 91 siswa, maka direncanakan melakukan pengembangan prasarana Pesraman. Di antaranya meliputi pengadaan, ruang belajar, komputer, internet, koperasi, bangku, gamelan, dan lain-lain. Diperkirakan pengembangan ini membutuhkan dana sekitar Rp 156.550. 000. Maka melalui kesempatan ini, umat Hindu Malang berharap uluran tangan umat se dharma untuk ikut bahu membahu menyukseskan yadnya ini. Untuk informasi lebih lanjut saudara se dharma bisa mengontak: Pasraman “ DHARMA WIDYA” Wiyata Graha Dharma Widya. Sekretariat: Dusun Sawun RT 01 RW 03 Desa Jedong Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang Propinsi Jawa Timur 65158. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP): 31.186.363.3-654.000. Nomor Rekening BRI: 6368.01.006281.531 An. Pasraman Dharma Widya. Telephone : (0341) 863-2010 CP 081-555-217-91. Email: pasraman_dharmawidya@yahoo.co.id

(Dimas Sujono)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar